Berita Purworejo

BSD Terakhir Kecamatan Bayan, Bupati Purworejo Kunjungi 6 Desa

Bupati Purworejo RH Agus Bastian SE MM kembali berkeliling ke desa-desa yang ada di Kecamatan Bayan. Untuk kali ini ada 6 desa yang dikunjungi pada Kamis (13/01/2023), didampingi OPD terkait dan Forkopimcam Bayan. Adapun desa-desa yang dikunjungi oleh Bupati Agus Bastian dan rombongan yaitu Desa Pogungrejo , Desa Banjarrejo, Desa Pogungkalangan, Desa Pogungjurutengah, Desa Kertiwijayan dan Desa Jono.

 

Pada sambutannya Bupati Purworejo RH Agus Bastian SE MM mengucapkan terimakasih atas antusiasme warga masyarakat yang menantikan kegiatan BSD hal itu disampaikan pada 6 desa yang dikunjungi.

 

" Saya bahagia sekali bertemu dengan bapak ibu, dan kami ingin menginformasikan kepada bapak ibu semua mengenai pembangunan Kabupaten Purworejo, dan program-program yang Alhamdulillah berjalan lancar, " ungkapnya.

 

Bupati juga menginformasikan bahwa pada perayaan Hari Jadi Kabupaten Purworejo ke 192, pemerintah mengadakan rentetan acara spektakuler dan itu bekerja sama dengan tv nasional.

"Bapak ibu semua dapat menyaksikan secara langsung ataupun lewat televisi, " katanya.

 

Disela-sela padatnya kegiatan BSD, tepatnya di desa Pogungkalangan Bupati Purworejo RH Agus Bastian SE MM memotong pita peresmian toko pertanian. Degan adanya toko pertanian ini harapanya akan mempermudah para petani dalam mendapatkan keperluan bertani.

 

Dalam kegiatan BSD selalu ada sesi gendu-gendu roso salah satunya di Desa Banjarrejo. Pertanyaan antara lain berasal dari Ketua BPD Sulistyo tentang bantuan propendakin untuk dilanjutkan.

 

"Kami meminta kepada bapak mengenai program bantuan propendakin untuk dilanjutkan. Dan mengenai pupuk bersubsidi terus terang kami kesulitan untuk mendapatkannya dengan berbagai peraturan yang ada. Misal seperti masalah kuota pupuk bersubsidi," ungkapnya.

 

Pertanyaan atau permintaan ini langsung dijawab langsung oleh Staf Ahli Bupati bidang kemasyarakatan dan SDM Rita Purnama SSTP MM .

 

"Propendakin merupakan salah satu program untuk pengentasan kemiskinan di wilayah Kabupaten Purworejo. Dan waktu itu berakhir di tahun 2019 karena setelah itu kita semua mengalami pandemi covid-19. Kedepan insallah Pak Bupati masih komitmen untuk mengentaskan kemiskinan, hanya memang disesuaikan dengan anggaran daerah. Sedangkan untuk pupuk bersubsidi itu merupakan program dari pemerintah pusat, yang sedang digalakkan untuk beralih ke pupuk organik, " jelasnya.

 

BSD putaran terakhir di Kecamatan Bayan berlangsung sangat meriah, di Desa Jono disambut tari kreasi yaitu tari Kecak Bali dipadukan tari piring dari Sumatra Barat begitu juga di desa-desa lainnya. Mulai dari welcome dance dolalak.  Anak-anak SD yang berbaris di jalan.

 

 BSD juga diwarnai dengan berbagai penyerahan langsung oleh Bupati, salah satunya dokumen administrasi kependudukan, dan penyerahan bantuan untuk penerima manfaat.

Berita Terpopuler

Pendaftaran Seleksi CPNS Segera Dibuka, Kabupaten Purworejo Buka 17 Formasi
Berita Purworejo

Pendaftaran Seleksi CPNS Segera Dibuka, Kabupaten Purworejo Buka 17 Formasi

Jumat, 16 Agustus 2024

Purworejo - Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kabupaten Purworejo tahun 2024 akan segera ....


Pemkab Purworejo Gerak Cepat Tanggapi Kebakaran Pasar Kutoarjo
Berita Purworejo

Pemkab Purworejo Gerak Cepat Tanggapi Kebakaran Pasar Kutoarjo

Jumat, 16 Agustus 2024

Seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Purworejo mengik....


Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Purworejo Selesai Jalani Pemeriksaan Kesehatan di RSUP dr. Soeradji Tirtonegoro
Berita Purworejo

Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Purworejo Selesai Jalani Pemeriksaan Kesehatan di RSUP dr. Soeradji Tirtonegoro

Selasa, 03 September 2024

Dua bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Purworejo telah selesai menjalani pemeriksaan keseh....